Kegiatan program Awesome Journey digagas, sebuah kerja sama antara nulisbuku.com dan Yayasan KEHATI, tersirat sebuah cita cita bahwa perjalanan ke kawasan-kawasan alam menarik yang mengandung kekayaan keanekaragaman hayati akan mendorong semakin banyak orang mengetahui, ingin melihat dan mempromosikan pelestarian nya. Para penulis warga yang datang dan menuliskan cerita ceritanya serta menyebarkannya dalam sosial media masing masing berpotensi memperluas khalayak sasar dan menjadi agen promosi yang efektif sambil belajar tentang kehati itu sendiri.
Awesome Journey menggambarkan, bagaimana wajah kehati Indonesia dan keindahan didalamnya digambarkan, dalam rangkaian tulisan para penulis warga. Sebuah harapan dipanjatkan agar buku ini dapat mendorong semakin banyak masyarakat mencintai keanekaragaman hayati dan menjadi bagian dari upaya upaya perlindungannya.